Sabtu, 30 Maret 2013

Teknik Penulisan Naskah Majalah Internal


Di dalam penulisan majalah Internal biasanya menyajikan berita dalam bentuk feature. Alasannya adalah karena penerbitan majalah internal dalam rentang waktu yang lama. Karena itu agar saat orang-orang membaca berita tersebut 2, 3, atau 4 bulan kedepan berita tersebut tidak basi.

Yang harus diperhatikan dalam membuat naskah
·   Judul harus mencerminkan tema. Maksudnya adalah gunakan kata-kata yang khas, tidak umum, dan menarik
·  Biasakan menggunakan lead, tujuannya agar pembaca tertarik membaca suatu rubric secara keseluruhan
·      Tubuh harus dinamis, feature harus dinamis sampai penutup, jangan anti klimaks. Karena itu untuk feature informasi yang disajikan awal dan akhir harus penting
·      Jenis font juga dibedakan dengan tubuh tulisan
·     Penutup harus bergaya pamit contoh untuk rubric profil karyawan “semoga Bapak Fatir dapat menginspirasi …”
·      Ringkasan dimulai dengan 5w+1h
·  Bisa dengan cuplikan lagu, puisi, pertanyaan, dan bisa juga anekdot, atau juga bisa kutipan tokoh terkenal

Tubuh Tulisan (Feature)
·   Tubuh tulisan juga harus beruntun, jadi harus menjelaskan satu kalimat sampai selesai atau tuntas, setelah itu boleh masuk ke bagian lain misalnya how, when, dan lainnya.
·      Dalam satu alinea tidak boleh focus dengan 2 topik.
·      Harus menggunakan kalimat penghubung contohnya sedangkan, oleh karena itu.
·   Satu kalimat terdiri dari 8-10 kalimat, dan satu alinea tidak lebih dari 5 kalimat, tidak boleh terlalu banyak, kalau mau banyak gunakan atau berikan sub judul
·      Tidak boleh ada pengulangan
·      Tidak kering dan tidak kaku
·      Tidak boleh bertele-tele
·      Kalimat setelah harus menerangkan kalimat sebelumnya.
Penutup
·      Gunakan jadi, maka (dengan nada menurun)
·    Ajak pembaca atau desak pembaca untuk merespon contoh bagaimana dengan nutris anak anda? Sudah sehatkah anda?



Tidak ada komentar:

Posting Komentar